Kelebihan Bitcoin (BTC) Dari PTC

Tentu Netter pencinta dollar sudah tahu apa itu PTC, yaitu salah satu penghasil mulung dollar yang tidak membutuhkan keahlian spesial, asal bisa tulis dan baca serta punya komputer atau laptop yang terkoneksi ke Internet dan sudah memiliki e-mail sudah bisa mengikuti mencari dollar melalui PTC. PTC berasal dari Bahasa Inggris yaitu Paid To Click yang di Indonesiakan mungkin artinya dibayar jika mengklik iklannya. Program ini sangat gampang sekali tapi sayang banyak yang tidak membayar sehingga hanya menghasilkan capek habis waktu dan kuota internet kita pun habis terkuras sia-sia.

Saat ini Saya hanya mengikuti 1 program PTC saja yaitu Donkeymails. Sebelumnya sempat Saya tinggalkan semua program PTC, tapi Saya pikir sayang juga kalau tidak diikuti, terutama PTC yang sudah terpercaya dan sudah lama berjalan seperti Donkeymails ini. Akhirnya coba login semua PTC lama yang sudah pernah ditinggal lebih 1 tahun lamanya, tapi ternyata hanya 1 yang berhasil login dan masih diterima yaitu donkeymails, PTC yang lain tidak berhasil login dengan berbagai macam alasan mereka, ada alasan akun sudah expire, kena suspend karena sudah lama tidak login, dasar tuh PTC suka2 oranglah mau login tiap hari, tiap minggu, tiap bulan atau malah login cuma sekali setahun. Huuuhhhh... Ya sudahlah tidak usah disesali yang penting Donkeymails dari dulu sampai sekarang tetap membayar walaupun sudah lama tidak login, hehehehehe.

Sesuai dengan judulnya pembahasan kita yaitu kelebihan Bitcoin (BTC) dari PTC. Langsung saja Saya jabarkan beberapa kelebihan BTC dibandingkan PTC. Kelebihannya yaitu :
  1. Nilai BTC lebih tinggi.
  2. Penghasilan tidak terbatas, tergantung rajin kita, makin rajin makin banyak pula BTC yang kita dapatkan. Sementara PTC iklannya terbatas setiap hari sehingga penghasilan kita juga terbatas setiap harinya.
  3. Lebih cepat diketahui apakah situs pencari BTC benar membayar atau tidak membayar (Scam).
  4. Jikat diak login setiap hari pun bonus dari referral terus dapat, sementara PTC tidak, untuk PTC jika kita tidak login hari ini maka binus referral besok hari tidak kita dapatkan.
  5. Tidak rumit untuk daftar, kadang tidak membutuhkan email sama sekali, yang dibutuhkan hanya Bitcoin Adress saja
  6. Walau sudah lama tidak login tidak akan kena suspend maupun akun kita Expire.

Program andalan Saya untuk mendapatkan Bitcoin yaitu Faucet Bitcoin di Freebitco.in. Disitus ini bisa faucet tiap jam dengan sekali faucet 200 sampai 400 Satoshi. Tapi untuk daftarnya dibutuhkan email saat register, tapi jangan khawatir situs ini sudah membayar 3 tahun lebih.

Demikianlah menurut versi Saya mengenai  kelebihan mencari penghasilan di Internet melalui BTC dan PTC, semoga menambah wawasan dan semangat kita mencari tambahan penghasilan lewat Internet. Selamat memulung uang di Internet. Cau